Sunday, 27 February 2011

Singapore (part 5) : Masih di Singapura!

Singapura! negara kota yang tak ada habisnya untuk dikunjungi...
setelah kita bhas tentang daerah-daerah landmark dinegeri ini, juga tempat2 etnik lengkap dengan tempat2 shalatnya, sekarang saatnya membicarakan tempat-tempat rekreasinya secara umum dan lebih bebas (juga acak)..saatnya bagi2 info untuk perjalanan ke tempat2 menarik di singapura. semoga bermanfaat...

1. Singapore Science Center
inilah saatnya keluar dari hiruk pikuk pusat kota Singapura! tujuan wisata kita saat ini adalah Singapore Science Center, macam PPIPTEKnya Indonesia tapi di kompleks ini nampak beberapa keunikannya tersendiri yang sangat menarik untuk dikunjungi. terletak di Jurong East, bagian timur negeri ini yang dapat ditempuh dengan perjalanan sepanjang setengah hingga satu jam dari pusat kota (tergantung jalur MRT yang kita pilih; jika kita memakai jalur hijau, jarak yang ditempuh akan lebih singkat dibanding mengambil jalur merah yang memutar pulau ke utara terlebih dahulu. perjalanan dalam MRT yang panjang bukan brarti membosankan tetapi justru kita dapat menikmati pemandangan daerah pinggiran kota yang asri dan indah, karena di daerah ini MRT akan melintas di atas tanah.

Singapore Science Centre

setiba di Singapore Science Center, seekor patung TRex raksasa yang bergoyang2 menyambut kami, arena belajar sambil bermain ini dirancang sedemikian menarik, dibagi dalam beberapa kategori, dari mulai ilusi optik, segala macam tentang air, mesin, listrik, biologi hingga galeri yang bertemakan futuristik. dalam masing masing galeri tersebut dilengkapi berbagai alat peraga yang membuat ilmu pengetahuan akan semakin menarik bagi para pengunjung untuk dipelajari, lengkap dengan keterangan yang amat jelas bahkan di arena-arena tertentu terdapat taman bermain, seperti pada wahana air yang terdapat sebuah arena bermain air seperti kolam renang yang membuat anak2 akan semakin senang mengunjungi wahana tersebut.
ada satu hal yang paling menarik dari SSC ini, yaitu ada foto presiden Singapura yang dapat bergerak-gerak secara halus bak hidup (kayak di film harry potter)..c'est magnifique! berkunjung ke tempat ini adalah salah satu pilihan tepat buat teman2 yang masih duduk di bangku sekolah ataupun yang punya anak ataupun adik yang masih duduk di bangku sekolah. tak cukup rasanya jika menjadwalkan kunjungan hanya beberapa jam, nampaknya perlu seharian penuh!! haha
FYI > didekat lokasi tersebut juga terdapat sebuah wahana wisata "Snow City" yang merupakan tempat bermain salju..sebagai orang tropis yang tak pernah merasakan sensasi bersalju,mungkin pilihan tepat untuk mengunjungi Snow City..hehe

>>MRT Jurong East, hinggap ke Bus menuju Singapore Science Center atau bisa jalan kaki.
ongkos masuk +/- 8 - 10 SGD, jika niat main air, ada baiknya bawa baju ganti

2. Red Dot Design Museum
pernah denger Red Dot?? Red Dot adalah salah satu badan desain dunia yang pusatnya di jerman, yang nampaknya bergerak lebih dalam bidang desain produk . di Singapur ini, terdapat salah satu museum tempat dipamerkannya karya-karya desain kreatif dari Red dot sekaligus para pemenang dari Red Dot Awards yang diadakan secara rutin tahunan.

karya-karya yang dipresentasikan di museum ini dimulai dari presentasi berupa gambar2 dan keterangan desain dan sistematika kegunaannya saja hingga presentasi benda 3-D secara langsung yang dipamerkan dengan sangat menarik. gedung red dot ini juga begitu menarik dan mencolok pandangan kita, memanjang di jalan Maxwell Road dengan warna merah menyala membuat kita sangat mudah mengenalinya. terletak begitu strategis di mulut pintu stasium MRT Tanjong Pagar dan berdekatan dengan daerah Chinatown. Admission Fee nya juga Free of Charge!
 Red Dot Museum - Maxwell Road

>>MRT Tanjong Pagar, Free of Charge.

3. Fountain of Wealth
di klaim sebagai air mancur bernyayi terbesar (entah sedunia ato se asia ato se asean) ini terdapat ditengah kawasan perkantoran dan mall Suntec City, daerah Marina Bay berdekatan denga Raffles Hotel, Suntec Convention Center dan juga Esplanade. tempat ini menjadi salah satu tujuan wisata untuk mengambil foto-foto juga istrahat sejenak dipinggiran air mancur menyelang kegiatan belanja sambil menikmati sensasi semburan buih-buih air yang menerpa wajah kita.
 Fountain of Wealth - Suntec Singapore

>>MRT City Hall atau Esplanade, gratis dan akses umum

4. Harbour Front dan Vivo City
inilah daerah pintu masuk dan keluarnya negeri Singapura melalui lautan menuju ke Indonesia. Singapura, negeri yang amat memanjakan para pelancong ini secara tepat membagung berbagai sarana untuk menunjang perjalana travelling para turis dimulai langkah pertama mereka menginjakkan kaki dinegeri ini. Harbour Front, sebuah pelabuhan yang sibuk juga melayani berbagai kegiatan perdagangan yang amat sibuk di daerah selat Singapura yang begitu termahsyur dan penting kedudukannya di jalur perdangangan dunia ini tetap saja di dandani secantik mungkin agar tetap nyaman dan menarik untuk dikunjungi.
Mall adalah hal pertama yang selalu dibangun di setiap mulut stasiun dari berbagai sarana transportasi moda negeri ini, Mall harbour front dan Vivo City di sebelahnya merupakan mall yang megah dan nyaman untuk dikunjungi. di Vivo City juga terkenal akan restoran fast foodnya yang beraneka ragam dengan berbagai kategori terpisah - salah satunya adalah bagian makanan halal- dan sebagai pintu gerbang yang relatif lebih murah untuk mengakses Sentosa Island (hanya SGD 3 PP untuk menyebrang ke Sentosa dengan monorail dari Vivo City -- dibanding dengan cable car seharga SGD 11 PP dari harbourfront).
 VIVO City

>> MRT Harbour Front, tiket sentosa terletak di lantai paling atas gedung Vivo City ini, tiket akses masuk Sentosa by Monorail dapat dibeli di mesin tiket otomatis, 3 SGD pp.

5. Sentosa Island
Pulau yang tadinya adalah sebuah pulau yang digunakan untuk kebutuhan militer dan benteng peperangan ini sekarang disulap menjadi sebuah tempat wisata yang menyedot banyak wisatawan. pantai-pantainya yang dibuat secara apik dan maksimal berhasil menghadirkan atmosfer pantai sungguhan walau kontas dengan pemandangan kapal-kapal peti kemas dan tanker yang menjangkar di lautan dengan jarak yang tak terlalu jauh dari bibir pantai, namun tetap saja pesona pantai di Sentosa amat menarik wisatawan dari berbagai bangsa untuk berenang, berjemur, bermain voli pantai ataupun sekadar berbincang sambil menikmati sengatan matahari yang membuat tubuh lengket kecoklatan menunggu waktu sunset.
 Siloso Beach @ Sentosa

selain pantai, pulau ini juga dilengkapi dengan berbagai sarana permainan dan hiburan yang lengkap, dimulai patung Merlion raksasa yang dapat kita naiki hingga muncul dibagian mulutnya yang menyajikan pemandangan indah pulau Singapura dan sekitarnya hingga permainan-permainan kecil lainnya, seperti mobil-mobilan dan pertunjukkan laser yang menakjubkan "Songs of The Sea" yang digelar dua kali sehari pada jam 19.30 dan 20.30 dengan harga tiket SGD 10.
 Pertunjukkan Songs of The Sea

pulau Sentosa yang begitu lengkap dengan fasilitas restoran, hiburan, bar, club, dan berbagai permainan,galeri juga museum semakin memanjakan para turis pengunjungnya dengan dibukanya Resort World @ Sentosa dan Universal Studio pada awal 2010 ini. Sentosa adalah salah satu tempat yang wajib dikunjungi pada saat kita berpelancong ke Singapura.
 Merlion @ Sentosa

>> MRT Harbour Front, Akses via Cable car dari Harbour Front Tower 2 ataupun via monorail dari Vivo City, berhenti di Imbiah Station ataupun Beach Station. sangat disarankan membawa alas duduk dan pakaian ganti.

1 comments:

Anonymous said...

my sister had been living there since 2002, but i've never visited her. :(
nice blog kak naren, keep writing eheheh

Post a Comment

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Powerade Coupons